Selama ini sosok istri Hotman Paris Hutapea memang jarang dikenal oleh publik. Banyak yang penasaran, seperti apa sosok istri pengacara kondang ini dengan ketenaran dan juga 'kenakalan' yang yang pernah dilakukan oleh Hotman di masa lalu.
Dalam beberapa postingan Instagramnya, Hotman beberapa kali menyinggung sosok istrinya yang bernama Agustianne Marbun tersebut. Lebih lengkapnya, simak bareng-bareng di sini yuk�
Agustianne Marbun (paling kiri), adalah istri Hotman Paris Hutapea yang selama ini jarang terekspos di publik. Meski Hotman sangat tenar, namun Agustianne tak lantas mengekor kepopuleran suaminya dengan tampil di mana-mana.
Agustianne Marbun adalah kakak kelas Hotman Paris Hutapea ketika mereka sama-sama kuliah di Universitas Parahyangan, Bandung. Ketika Hotman memilih menjadi pengacara usai lulus dari Unpar, Agustianne memilih untuk menjadi notaris.
Dari pernikahannya dengan Agustianne, Hotman dikaruniai tiga orang anak. Frank Alexander Hutapea (1991), Felicia Putri Parisienne Hutapea (1995),
Fritz Paris Junior Hutapea (1997).
Fritz Paris Junior Hutapea (1997).
Walaupun suaminya kaya raya, namun Agustianne tetap melanjutkan karirnya sebagai notaris. Ia memiliki sebuah kantor di Jakarta dan Hotman kadang promo kantor istrinya jika ada follower di Instagram yang ingin mengurus surat tanah.
Bagi publik, Agustianne adalah sosok istri yang sangat sabar. Hotman pun menyebut dirinya cuma punya nilai 6 kalau urusan jadi suami, meski nilainya jadi 9.5 kalau soal nafkah ke istri.
Hotman mengaku dulunya nakal kalau kena perempuan cantik. Namun istrinya sabar menghadapi dan tak menceraikannya sampai sekarang.
Agustianne menerima apapun keadaan Hotman dan tetap setia. Meski kerap dikhianati, tapi Agustianne masih mendampingi Hotman.
Bagi Hotman, Agustianne tetaplah segalanya. Ia memberikan seluruh hartanya kepada sang istri, termasuk rumah dan semua asetnya.
Pernikahan Hotman dan Agustianne bertahan karena kesetiaan dan kesabaran dari sang istri. Hotman pun tak segan memberikan pujian untuk istrinya, karena dalam keluarganya tak mengenal kata pisah atau cerai.